Tahfidz Al Quran

Program unggulan dari MI Mathlaul Anwar Tapos II Tenjolaya Bogor salah satunya adalah Tahfidz Al Quran. Al-Qur’an merupakan sebuah Manhajul Hayat / Pedoman Hidup bagi seluruh ummat Islam di muka bumi ini. Al-Qur’an diturunkan oleh Allah SWT melalui RasulNya Nabi Muhammad SAW untuk dibaca, dipelajari, dipahami dan diamalkan. Allah SWT akan memberikan karunia kepada hamba-hambanya yang senantiasa membaca dan mengamalkan isi dan kandungan yang ada didalam Kitab Suci Al-Qur’an.

Sebagaimana firman Allah SWT dalam Qur’an Surat Fathir, ayat 29-30 yang artinya :

“Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca kitab Allah dan mendirikan shalat dan menafkahkan sebahagian dari rezki yang Kami anugerahkan kepada merekadengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi, agar Allah menyempurnakan kepada mereka pahala mereka danmenambah kepada mereka dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Mensyukuri”,

dan juga dalam Qur’an Surat At-Tahrim ayat 6 yang artinya :

“Wahai orang-orang yang beriman, jagalah diri kalian dan keluarga kalian dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu, penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, yang keras, yang tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.”

Salah satu cara yang cukup efektif dan terbukti paling baik untuk mempermudah pemahaman dan pengamalan Al-Qur’an adalah dengan menghafalnya. Program Tahfidz Quran merupakan salah satu program unggulan MI Mathlaul Anwar Tapos II Tenjolaya Bogor, program ini menjadi wadah dan media bagi siswa untuk menghafalkan Al Qur`an.

 
bloging tips